Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Lima Kebun Mawar Terindah di Dunia

Written By GOJEK #GolekRejeki on Saturday, July 04, 2020 | 12:48

Lima Kebun Mawar Terindah di Dunia


Hampir semua orang pasti pernah melihat, setidaknya tahu dengan bunga mawar. Bunga yang dinisbahkan menjadi lambang cinta dan kasih sayang ini banyak ditampilkan dalam di momen-momen spesial seperti: valentine, hari ulang tahun, hari anniversarry, atau menjadi simbol pada saat seseorang menyatakan cinta. Bunga yang tumbuh dengan baik di dataran tinggi ini banyak ditanam orang untuk dinikmati keindahannya dengan berbagai jenis dan warna. 
Tahukah kalian bahwa di dunia ini banyak taman yang hanya menanam bunga mawar saja? Berikut ini adalah 5 taman mawar terindah di dunia yang banyak dikunjungi oleh orang. 

 1. Keisei Rose Garden  
Keisei Rose Garden  Keisei Rose Garden merupakan taman dengan tema bunga mawar yang terletak di kota Yachiyo, Prefektur Chiba Jepang. Taman yang sangat indah tersebut merupakan bagian dari perusahaan Keisei Rose Nurseries Inc yang didirikan pada tahun 1971. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke tempat ini adalah ketika musim semi. Dimana pada waktu-waktu tersebut diselenggarakan festival bunga mawar yang mampu menarim orang dari berbagai belahan dunia untuk datang.  Fasilitas yang dimiliki oleh taman ini cukup lengkap. Di dalamnya ada sebuah restoran, area parkir yang cukup luas, toko souvenir  yang menyediakan berbagai jenis oleh-oleh berbahan mawar seperti parfume, souvenir, dan produk kecantikan.serta toilet yang cukup representatif. 

2. Roseraie de L'Hay  
Roseraie de L'Hay  Rose Garden Val-de-Marne merupakan taman bunga mawar yang dibangun oleh Jules Gravereaux di tahun 1844 – 1916. Taman yag sangat indah ini terletak di l’Hay, sebuah kota kecil di pinggiran kota Paris. Taman ini memiliki 16.000 mawar dari 3.300 varietas yang berbeda, sebuah pencapaian yang cukup fenomenal. Pada tahun 1910, taman yang sekarang menjadi situs sejarah Negara Perancis ini telah memiliki semua jenis mawar dari genus Rosa yang dikenal dunia pada saat itu. Bahkan yang cukup menggembirakan, Graveraux juga berhasil menyilangkan 27 varietas mawar baru di kebunnya. Jika ingin berkunjung ke sana, waktu waktu yang paling tepat yaitu di bulan Juni. Saat itu, hampir semua mawar berbunga, sehingga kita akan dimanjakan oleh ribuan mawar dengan berbagai macam warna, ukuran dan bentuk.  

3. Peggy Rockefeller Rose Garden 
Amerika Serikat ternyata juga memiliki kebun mawar yang sangat eksotis. Adalah Peggy Rockefeller Rose Garden sebuah taman yang penuh dengan bunga mawar yang terletak di New york Botanical Garden, Bronx, New York. Pada awalnya, taman yang menjadi salas satu destinasi wisata kelas dunia ini merupakan persembahan David Rockefeller seorang jutawan pada masa itu kepada istrinya yang bernama Peggy. Taman yang dirancang oleh arsitek lansekap Beatrix Farrand ini, terdapat lebih dari 4.000 mawar yang berasal dari 600 varietas berbeda. Waktu yang paling bagus untuk berkunjung ke sana yaitu sekitar bulan Mei hingga Oktober, karena saat itu bunga mawar mekar  dengan sempurna.

4. Queen Mary's Garden, Regent's Park 
Queen Mary's Garden, Regent's Park Queen Mary’s Garden merupakan salah satu taman yang cukup indah dan romantis. Taman yang dibangun tahun 1932 ini terletak di dalam kawasan Regent’s Park, London Inggris. Nama Queen Mary's sendiri ternyata berasal dari nama permaisuri Raja George V dari Kerajaan Britania Raya. Di taman ini terdapat 85 rumpun mawar dari berbagai varietasyang ditata dalam desain taman klasik Inggris. Di dalam taman yang banyak dikunjungi wisatawan dari berbagai belahan dunia tersebut dilengkapi dengan air mancur dan jembatan-jembatan kecil yang cukup indah. 

5. Rose Garden, Butchart Gardens 
Rose Garden, Butchart Gardens Tidak banyak orang yang mengetahui bahwa Butchart Garden merupakan taman bunga tercantik di seluruh benua Amerika. Taman yang terletak di Ibukota provinsi British Columbia, Victoria, Canada ini memiliki luas 22 hektar (55 Acres).  Taman ini dibangun sejak 1904 oleh Jennie Butchart, istri dari seorang seorang produsen semen yang menambang gamping di tempat itu dan dilanjutkan oleh cucunya, Ian Ross. Di sana, kita bisa melihat cantiknya 700 jenis tanaman bunga yang dibagi menjadi lima tema, yaitu Japanese Garden, Rose Garden, Mediterranean Garden, Sunken Garden, dan Italian Garden. Salah satu sudut yang menjadi daya tarik taman tersebut yaitu Rose Garden yang terdiri dari 117 spesies bunga mawar. Waktu yang paling tepat untuk berkunjung ke taman tersebut adalah ketika bulan Juni hingga awal September. 

12:48 | 0 comments

5 Aroma Parfum Wanita yang Bisa Memikat Pria

Written By GOJEK #GolekRejeki on Monday, June 01, 2020 | 16:29

5 Aroma Parfum Wanita yang Bisa Memikat Pria



Aroma Parfum Wanita yang Bisa Memikat Pria
Bagi sebagian orang, parfum sudah menjadi kebutuhan tersendiri ketika beraktivitas. Akan tetapi, meskipun banyak orang yang menggunakan parfum setiap hari, tetapi masih banyak juga yang belum mengetahui bahwa parfum memiliki berbagai jenis dengan kadar wewangian yang berbeda pula. Aroma dari parfum yang digunakan, ternyata bisa memperi pengaruh bagi orang lain yang menghirupnya. Termasuk juga apabila yang menggunakan parfum adalah lawan jenis, kadangkala bisa meberi kesan tersendiri bagi pemakainya. Dan tahukah anda, apabila berdasarkan penelitian ilmiah, ternyata aroma parfum atau wewangian bisa membuat lawan jenis jadi terpikat.  Berikut ini adalah 5 aroma parfum atau wewangian yang populer dan terbukti bisa memikat pria secara alamiah.

1. Parfum beraroma jeruk 
Citrus adalah parfum dengan aroma jeruk segar yang biasanya terbuat dari ekstrak jeruk, lime, dan berbagai buah yang termasuk dalam family jeruk. Berdasarkan penelitian dan pengalaman, parfum beraromacitrun/ jeruk banyak disukai oleh wanita memiliki sifat dominan dan agresif.  Dan ternyata, aroma jeruk pada parfum juga bisa menciptakan kesan segar dan manis yang disukai pria. Aroma parfum ini bisa menghadirkan kesan segar dan manis bagi penggunannya. Menurut psikiater, ahli saraf dan pendiri Smell & Taste Treatment and Research Foundation di Chicago, Allan Hirsch seperti dilansir dari Glamour, aroma jeruk mampu memikat pria karena kesan yang dimunculkannya selalu segar dan manis. Bukan hanya dalam bentuk parfum, aroma jeruk pada umumnya menurut berbagai penelitan mampu menghadirkan kesan positif nan menarik.

2. Parfum beraroma Vanila
Vanilla merupakan aroma parfum paling populer dan paling memikat bagi pria. Wangi yang manis mirip seperti aroma dessert menjadikan parfum vanilla memiliki banyak penggemar. Hal itu juga terjadi karena aroma vanilla bisa menurunkan kadar stres dan membuat suasana hati lebih bahagia dan tenang. Melansir laman The List, seorang pengamat tren bernama Phil Lempert mengatakan kepada United Press International kalau aroma vanilla diyakini bisa meningkatkan sensasi pada lawan jenis karena mampu menampilkan kesan menyenangkan.

3. Parfum berarome Rose
Aroma rose ternyata juga bisa menrik pria apabila parfum ini dipakai oleh kaum hawa. Hal itu terjadi karena arome mawar mampu menghadirkan kesan energik bagi lawan jenis
Para peniliti di Karolinska Institute Swedia dan Monell Chemical Senses Center di Philadelphia, menemukan fakta bahwa aroma rose atau bunga mawar sebagai lambang cinta kasih juga mampu memikat pria. Hal itu terjadi karena aroma mawar bisa menciptakan kesan sensual, menyenangkan dan enerjik. 

4. Parfum beraroma Cendana
Meskipun bagi sebagian orang terkesan aneh, tapi parfum beraroma Cendana atau Sandalwood bisa memberikan kesah hangat dan mampu menimbulkan ketertarikan pada pria. Aroma yang dihasilkan cendana cenderung hangat, romantis dan santai. Dan ternyata, aroma seperti inilah yang mampu meningkatkan emosi dan ketertarikan pria. Hal tersebut juga telah dibenarkan berbagai penelitian, yang bilang kalau cendana mengandung senyawa feromon yang cara kerjanya merangsang dan memunculkan daya tarik pada lawan jenis.

5. Parfum beraroma lavender
Parfum yang dibuat dengan mennggunakan aroma Lavebder, ternyata mampu menghadirkan suasana hati jadi lebih tenang. Daya pikat aroma lavender terletak pada kemampuannya membuat suasana jadi romantis dan tenang. Bahkan menurut beberapa catatan, aroma lavender sudah sejak lama dikenal sebagai ramuan cinta yang digunakan untuk memikat pria. Selain itu penelitian Smell & Taste Treatment and Research Foundation di Chicago, menunjukan bahwa aroma lavender juga memiliki efek menenangkan dan merangsang tidur. Jadi selain untuk parfum, lavender juga baik gunakan sebagai aroma terapi.

16:29 | 0 comments

5 Bangunan Unik Dan Indah dari Seluruh penjuru dunia

Written By GOJEK #GolekRejeki on Wednesday, April 15, 2020 | 12:23

5 Bangunan Unik Dan Indah dari Seluruh penjuru dunia

Dunia arsitektur merupakan salah satu dunia seni yang terus berkembang seiring dengan perkembangan jaman. Kebutuhan akan bangunan yang kompleks untuk mewadahi aktivitas manusia meewajibkan bagi seorang Arsitek untuk terus berevolusi dan berimprovisasi. Dan dari tangan dingin arsitek inilah, lahir berbagai desain bangunan yang unik, indah tapi tetap nyaman untuk digunakan. berikut ini adalah 5 bangunan unik dan indah dari segi arsitekturnya yang berasal dari berbagai penjuru dunia

1. Wonderworks Amerika
Wonderworks
Dunia terbalik seolah-olah menjadi trendsetter dalam dunia seni termasuk arsitektur. Salah satu bangunan yang menarik karena berbentuk terbalik adalah Bangunan Wonderworks yang berada di Tennessee Amerika Serikat. Gedung yang menjadi pusat atraksi wisata di kota tersebut dibangun dengan terbalik sehingga terkesan unik tapi tetap indah. Perlu diketahui, bangunan WonderWorks sebenarnya hanya merupakan salah satu dari 4 bangunan unik yang termasuk dalam WonderWorks Family Atrractions di Amerika. Bangunan unik lainnya selain di Tennessee, berada di Orlando, Panama City, Myrtle Beach, Syracuse, dan West Nyac

2. Dancing Building republik Ceko
Dancing BuildingDancing Building merupakan salah satu bangunan yang menjadi landmark Kota Prague, Republik Ceko karena konsepnya yang cukup unik. Sesuai dengan namanya, bangunan ini dibuat meliuk seperti sedang menari. Bangunan yang mampu menarik perhatian orang-orang dari dalam maupun luar negara Ceko ini berfungsi sebagai pusat budaya.  Dirancang oleh seorang arsitek cukup ternama di dunia,  Vlado Milunic dari Kroasia dan  Frank Gehry dari Kanada,  gedung yang cukup fenomenal ini mulai dibangun pada tahun 1994 dan baru selesai pada tahun 1996. Perlu diketahui, julukan Dancing Building  sebenarnya bukanlah nama asli dari gedung ini.  Bangunan yang terletak diantara gedung-gedung unik lainnya yaitu Neo-Baroque, Neo-Gothic dan Art Nouveau ini sebenarnya bernama ‘Fred and Ginger’.  Saat ini, bangunan ini dijadikan sebagai simbol dari kota Prague.

3. Dynamic Tower Dubai
Dynamic TowerSebagaimana kita ketahui, Dubai merupakan salah satu negara yang paling kaya di dunia. Oleh karena itu tidaklah mengherankan apabila di negara petro dolar tersebut banyak memiliki barang-barang yang mewah dan wah yang tidak ada atau dimiliki oleh negara lain. Salah satunya yaitu bangunan yang bernama Dynamic Tower. Gedung pencakar langit yang mampu menari dunia internasional karena desain arsitekturnya ini dibuat dengan ketinggian 80 lantai, yang setiap menitnya akan berputar sejauh 6 meter. Biaya yang dikeluarkan untuk membuat gedung ini pun sangat gila, yaitu sekitar 330 juta USD. Gedung Dynamic Tower atau Da Vinci Tower yang dirancang oleh David Fisher ini memiliki kemampuan untuk berputar hingga 6 meter tiap menitnya, dan untuk melakukan rotasi penuh membutuhkan waktu sekitar 90 menit di masing- masing lantainya.

4. The Piano House
The Piano HouseBangunan gedung yang berbentuk piano raksasa dengan biola kaca   besar pada pintu masuk ini merupakan bangunan unik yang berada di Anhui, China. The Piano House dirancang oleh mahasiswa arsitektur di Hefei University pada tahun 2007. Bangunan pondasi gedung ini menggunakan tiga buah tiang yang tertancap secara kokoh dan dilengkapi dengan teras di bawah kanopi yang bentuknya menyerupai bagian atas dari sebuah piano. Keunikan lain yang dimiliki oleh bangunan ini adalah  adanya akses masuk ke dalam gedung yang dibuat menyerupai sebuah violin transparan. Di dalam violin tersebut, kita bisa melihat dari luar rangkaian eskalator menuju ke lantai atas bangunan.  Sebagaimana di Indonesia, gedung yang memiliki desain unik dan berbeda dengan gedung-gedung lainnya ini sering digunakan untuk berfoto-foto bahkan banyak yang menggunakan sebagai lokasi foto pre wedding. 

5. Forest Spiral Jerman
Forest SpiralForest Spiral merupakan bangunan yang bentuknya menyerupai spiral yang terletak di Darmstadt, Jerman. Bagian atap dari bangunan ini, ditutupi oleh sejumlah pohon yang jika dilihat dari sisi yang berbeda bentuknya seperti spiral. Gedung yang dirancang oleh seorang arsitek dari Austria bernama Friedensreich Hundertwasser ini dibangun pada tahun 1990an dan selesai dibangun pada tahun 2000. Bereda dengan bangunan unik dari seluruh penjuru dunia yang lain, gedung yang juga dinamakan Waldspirale ini dibuat untuk dijadikan sebagai bangunan tempat tingggal. 

12:23 | 0 comments

5 Manfaat Porang untuk Kesehatan

Written By GOJEK #GolekRejeki on Friday, March 13, 2020 | 22:38

5 Manfaat Porang untuk Kesehatan


Porang merupakan jenis tanaman umbi yang bisa tumbuh di wilayah tropis dan sub tropis. Pada jaman dulu, tanaman ini tumbuh secara liar karena masih jarang dikenal, sehingga tidak ada upaya budidaya. Tetapi sekarang, mulai banyak petani yang mengkomersilkan pertumbuhan umbi porang di Indonesia. Berdasarkan penelitian para ahli, diketahui bahwa Tanaman Porang mengandung glukomannan atau biasa disebut Konjac Glucomannan (KGM) yang berbentuk tepung. Kandungan tepung ini bisa diolah menjadi berbagai macam hal dan berperan sebagai bahan pengganti. Kandungan karbohidrat yang terdapat di umbi iles-iles mencapai lebih dari 80%, menjadikan karbohidrat komponen terpenting di dalam tanaman ini. Adapun 5 manfaat dari Tanaman Porang bagi kesehatan tubuh kita antara lain:

1. Mengatasi Sembelit

Tanpa kita ketahui, ternyata jika kita mengkonsumsi porang bisa mengatasi kondisi susah buang air besar (BAB) atau biasa disebut dengan sembelit. Hal ini bisa terjadi karena adanya kandungan serat pada porang bisa  membantu melunakkan feses dan melancarkan pergerakan usus, sehingga feses lebih mudah untuk dikeluarkan dari dalam tubuh.

2. Mengendalikan Kadar Kolesterol

Umbi Porang mengandung glukomannan yang ternyata dapat mengurangi kadar kolesterol di darah. Selain itu, serat yang terdapat pada porang juga biasa digunakan sebagai alternatif diet, baik untuk menurunkan berat badan maupun untuk orang yang memiliki diabetes. Tetapi perlu diingat, bahwa penggunaan porang untuk mengobati penyakit harus tetap dikonsultasikan terlebih dahulu ke dokter

3. Membantu Proses Detoksifikasi

Bagi masyarakat Tiongkok, tepung porang sudah sejak lama dan dipercaya sebagai obat tradisional untuk mengatasi berbagai masalah kesehatan. Salah satu tujuan penggunaan porang adalah untuk detoksifikasi. Sebenarnya pada kondisi normal tubuh mampu melakukan detoksifikasi alias mengeluarkan racun dari tubuh. Racun dikeluarkan lewat keringat, urine, dan buang air besar. Pada manusia proses pengeluaran itu paling banyak terjadi pada pagi hari. Secara alami konsumsi banyak air putih, sayuran, dan buah membantu proses detoksifikasi berjalan lancar. Dan porang termasuksalah satu bahan makanan yang diprcaya dapat membantu proses detoksifikasi tersebut

4. Mencegah dan Mengatasi Diabetes
Tanaman porang juga bermanfaat mencegah dan mengatasi diabetes. Sebab, mengonsumsi porang dapat mengendalikan kadar gula darah dalam tubuh. Kandungan serat pada porang mampu menimbulkan efek kenyang lebih lama, sehingga seseorang bisa mengontrol frekuensi makan. Dengan begitu, kadar gula darah dalam tubuh menjadi tetap stabil.

5. Membantu Menjaga Berat Badan
Porang bisa menjadi pilihan ketika membuat menu diet sehari-hari. Apabila seseorang ingin menurunkan berat badan, segera konsumsi tanaman umbi-umbian ini. Kandungan serat yang disimpan pada Porang mampu menghasilkan efek kenyang lebih lama sehingga mampu menjaga berat badan tetap terkontrol. Sebuah studi yang dirilis pada tahun 2005 silam mengatakan bahwa mengonsumsi suplemen glucomannan yang terbuat dari tanaman porang efektif untuk membakar sekitar 1200 kalori
22:38 | 0 comments

Lima Film Perang Terbaik yang Diilhami Dari Kisah Nyata

Written By GOJEK #GolekRejeki on Friday, February 28, 2020 | 09:31

Lima Film Perang Terbaik yang Diilhami Dari Kisah Nyata
 
 
 
Film Perang terbaik
Sejarah dunia banyak diisi dengan sisi kelam yaitu peperangan yang terjadi di berbagai belahan dunia. Korban jiwa maupun harta tak terhitung lagi jumlahnya. Akan tetapi, apabila dilihat dari beberapa sisi, banyak hal yang bisa diambil pembelajaran dari peperangan tersebut. Kepahlawanan, keberanian, solidaritas, romantisme dan lain sebagainya menjadi sisi yang menarik untuk di simak. Oleh karena itu tidaklah mengherankan apabila banyak film yang terinspirasi dari peperangan yang dilakukan oleh umat manusia. Berikut ini adalah 5 film perang terbaik yang diilhami dari kisah nyata. 


1.    Pearl Harbour
Banyak orang mengetahui sejarah yang berkaitan dengan kekalahan tentara AS di PearlHarbour meskipun hanya dari satu sisi saja. Dan film ini sebenarnya juga menggambarkan hiruk pikuk perang antara dua raksasa pada saat itu yaitu Amerika Serikat dan Jepang.  Pearl Harbour merupakan salah satu film perang terbaik yang di rilis pada tahun 2001 dengan mengambil latar belakang peristiwa nyata tersebut.
Film ini menceritakan menceritakan tentang kisah cinta yang terjadi selama sebelum, dan sesudah bom dijatuhkan oleh pasukan Jepang.  Dibintangi oleh Ben Affleck yang saat itu berperan sebagai Rafe McCawley, Danny Walker yang berperan sebagai Hartnett, dan Evelyn Johnson yang berperan sebagai Beckinsale film ini mengisahkan tentang cinta segitiga di antara mereka.
Meskipun banyak menimbulkan kontroversi, namun film ini mendapat penghargaan Piala Oscar dalam  katagori Best Sound Editing melalui soundtrack yang dinyanyikan oleh Faith Hill.

2.    The Longest Day
The Longest Day, merupakan sebuah film yang setingnya terjadi ketika terjadi peristiwa besar yang biasa diingat dengan  D-Day. Film ini juga menampilkan pertunjukan dari konsultan militer yang memerankan kembali peran mereka dan ikut mengarahkan film sesuai peristiwa yang sebenarnya. Dibuat dalam gaya yang hampir mirip dokumentasi-drama, film ini dimulai dari peristiwa sebelum D-Day di pihak Sekutu dan Jerman. The Longest Day dinominasikan untuk lima Academy Awards dan berhasil memenangkan dua kategori, yaitu Sinematografi dan Efek Khusus.

3.    The Great Escape
Sebagaimana film perang terbaik lainnya, The Great Escape juga berlatar belakang  perang dunia II. Film ini bercerita tentang rencana dari sekelompok tentara yang menjadi tahanan di kamp jerman untuk melarikan diri. Mereka tidak hanya ingin kabur saja, tetapi juga ingin membantu pasukan koalisi mengambil alih pertahanan musuh. Karena banyak tahanan yang terus melarikan diri, Jerman akhirnya membangun sebuah kamp POW dengan keamanan tinggi di mana mereka mengumpulkan semua tahanan dari seluruh Eropa yang berhasil melarikan diri beberapa kali dari kamp yang berbeda sebelumnya.

4.    Saving Private Ryan
Saving Private Ryan yang tayang perdana pada tahun 1998, merupakan salah satu film perang terbaik yang dibuat oleh Spielberg.  Lagi-lagi film ini menggambarkan momen yang terjadi pada D-Day Invasion.  Film Saving Private Ryan dimulai dengan adegan pendaratan pasukan Sekutu di pantai Omaha, Normandia.  Adegan-adegan berikutnya berkisah tentang misi penyelamatan seorang prajurit bernama Ryan yang kehilangan ke-3 saudaranya dalam perang dan diperintahkan untuk kembali ke Amerika Serikat oleh departemen peperangan Amerika Serikat.  Film Saving Private Ryan akhirnya  bisa meraih banyak nominasi penghargaan, termasuk dinominasikan untuk sebelas Oscar dan memenangkan lima di antaranya, termasuk Best Director kedua untuk Steven Spielberg (yang pertama ia dapatkan dari Schindler's List).

5.    Black Hawk Down
Black Hawk Down yang ditayangkan pada tahun 2001 ini menceritakan tentang 100 prajurit Delta Force Amerika yang menjalankan operasi militer di Mogadishu , Somalia dengan kode misi “Operation Gothic Serpent”. Misi ini bertujuan untuk menangkap kepala pemberontak di wilayah tersebut.
Film yang disutradarai oleh Ridley Scott ini sebenarnya diadopsi dari buku dengan judul yang sama.  Dengan menampilkan pemeran yang mampu beracting dengan cukup baik, menjadikan film ini sebagai  salah satu film terbaik yang layak untuk ditonton.

09:31 | 0 comments

5 Ciri-Ciri Mobil Bekas Banjir yang perlu diperhatikan

Written By GOJEK #GolekRejeki on Monday, January 06, 2020 | 23:39

5 Ciri-Ciri Mobil Bekas Banjir yang Perlu Diperhatikan



Ciri Mobil Bekas Banjir
Kejadian Banjir yang cukup parah di wilayah Jadebotabek dan lokasi lainnya  pada awal januari 2020 membuat dampak yang cukup besar bagii masyarakat. Salah satunya adalah banyaknya mobil yang terendam bahkan ada yang hanyut terseret arus banjir. Bagi pemilik mobil yang terkena banjir adakalanya mereka akan menjual mobilnya tersebut karena dianggap sudah “cacat”, sehingga pasca bencana banjir diprediksi banyak mobiul bekas banjir yang diperjual belikan. 
Oleh karena itu bagi konsumen yang akan membeli mobil bekas, diharapkan bisa waspada dan mengetahui riwayat mobil yang diincarnya. Berikut ini 5 ciri-ciri mobil bekas banjir

1. Tercium Bau tidak sedap atau apek di interior mobil
Jika mobil sudah pernah terendam banjir, akan tercium bau tidak sedap seperti apek atau bau lumpur di bagian dalamnya. Hal itu terjadi karena air yang menggenang pada kabin akan langsung meresap ke dalam busa jok mobil sehingga bau tersebut tidak akan hilang.
Dan memang si penjual biasanya akan melakukan berbagai upaya agar bau apek atau lumpur tersebut hilang, namun usaha tersebut kadang malah menimbulkan jejak baru seperti bau zat penghilang bau/ pewangi kabin yang berlebihan ataupun bau kopi.

2.  Adanya endapan kotoran/lumpur yang tidak wajar pada sudut dan sela interior
Mobil bekas banjir, biasanya akan menyisakan kotoran berupa sisa lumpur ataupun pasir di tempat-tempat tertentu. Oleh karena itu diperlukan ketelitian dalam memperharikan kondisi mobil yang akan kita beli. Biasanya sisa kotoran tersebut akan terdapat pada sudut dan sisa interior seperti lubang kisi-kisi AC, sudut panel dan kabel di belakang dashboard, penutup speaker, sela-sela,  rel jok mobil, area bawah karpet hingga bagasi mobil dan tempat penyimpanan ban cadangan. Selain itu bisa juga dilihat di kisi-kisi radiator mobil atau bagian karet pintu yang menempel pada bodi mobil

3. Adanya karat dan korosi di beberapa tempat
Komponen logam yang digunakan untuk bahan penyusun mobil akan berkarat apabila terendam oleh air. Oleh karena  ketika ingin membeli mobil bekas, kita perlu melihat dibagian-bagian yang kemungkinan besar berkarat terutama di body dan kolong terutana bagian tromol atau cakram.  Adapun di area dalam mobil,  yang perlu diwaspadai adalah  bagian lantai bawah karpet, baut dan bumper yang terletak di rem tangan, dudukan jok, pedal rem maupun lokasi lainnya. 

4. Kerusakan Mesin
Pada mobil bekas terendam banjir, oli di dalam mesin mobil tersebut akan tercampur dengan air sehingga warnanya akan berubah menjdi putih seperti susu. Selain warna oli, perlu juga perhatikan suara mesin terdengar lebih kasar dan keras dari normal atau tidak. Untuk lebih amannya kita bisa mengajak mekanik kenalan kita untuk memeriksa mobil incaran kita, apakah mesinnya masih normal atau tidak

5.  Kerusakan elektronik

Bagi mobil keluaran baru, hampir sebagian besar komponennya mengandalkan sistim elektronik atau elektrik, sehingga sensitif dengan air. Oleh karena itu, untuk mendeteksi apakan suatu mobil pernah kemasukan air banjir atau tidak, bisa dilakukan sengan memeriksa setiap fungsi perangkat elektronik seperti lampu, audio, AC, wiper dan perangkat elektronik lainnya, pastikan semua berfungsi dengan normal.Pastikan juga lampu indikator EPS (Electric Power Steering) pada dashboard tidak menyala. EPS adalah salah satu komponen elektrik yang sering rusak pada mobil bekas banjir. Untuk memeriksa fungsi perangkat elektronik yang terdapat pada mobilcalon pembeli bisa melakukan dengan test drive sambil memeriksa perangkat-perangkat elektronik seperti radio tape, power window, lampu kabin, lampu sein, sekring, dan wiper.

23:39 | 0 comments

Ini dia 5 Penyebab Mimpi Buruk

Written By GOJEK #GolekRejeki on Sunday, November 24, 2019 | 00:44

Ini dia 5 Penyebab Mimpi Buruk


mimpi buruk
Mimpi ketika tidurmerupakan fenomena alami yang  bisa dialami oleh siapa saja, sehingga sering disebut sebagai bunga tidur.  Mimpi baik maupun mimpi  buruk bisa terjadi kapan saja tanpa kita bisa mengaturnya.  Mimpi buruk yang terjadi secara berlebihan bisa mengganggu kualitas tidur kita yang tentu saja bisa berdampak pada kesehatan.  Oleh karena itu, jika mimpi buruk terjadi secara terus menerus, maka kita disarankan untuk segera menghubungi tenaga medis. Berikut ini adalah 5 penyebab mimpi buruk yang perlu kita waspadai.

1. Cemas dan gelisah

Mimpi buruk, ternyata bisa disebabkan karena kecemasan, gelisah atau stres yang berlebih.  Ketika kita mengalami kecemasan, gelisah maupun stres, pikiran kita akan dipenuhi oleh hal-hal tersebut di atas. Sehingga ketika tidur alam bawah sadar yang terbentuk dari pikiran kita akan memicu terjadinya mimpi buruk tersebut. Dan kebanyakan mimpi buruk disebabkan oleh ketiga hal tadi.

2. Kurang tidur

Kurang tidur, ternyata juga bisa menyebabkan mimpi buruk bahkan halusinasi pra tidur.  Untuk mengatasi mimpi buruk akibat kurang tidur, setelah begadang selama beberapa hari  untuk melakukan istirahat sejenak sebelum tidur.

3. Sakit

ketika seseorang menderita sakit khususnya demam, potensi untuk mendapatkan mimpii buruk ketika tidur menjadi lebih besar. Berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh beberapa ahli, ternyata demam dapat mempengaruhi kualitas tidur serta mengubah siklus bangun-tidur yang secara tidak langsung berkontribusi menyebabkan mimpi buruk.

4. Tidur di tempat asing

Berdasarkan penelitian dan pengalaman, terdapat beberapa orang mengalami sulit tidur dan mimpi buruk ketika harus tidur di tempat yang bukan biasa atau asing.  Sebagai contoh ketika kita menginap di rumah teman atau di kamar hotel yang asing akan membuat sulit tidur sehingga memicu terjadinya cemas, gelisah maupun stres.

5. Makan sebelum tidur
Tanpa kita sadari, ternyata makan sebelum tidur bisa memicu terjadinya mimpi buruk. Semakin banyak karbohidrat yang kita santap menjelang waktu tidur, akan meningkatkan aktivitas otak dan metabolisme tubuh. Meningkatnya dua aktivitas tubuh ini akan membuat otak bekerja secara berlebihan saat kondisi REM. Hal itulah yang berpotensi memicu terjadinya mimpi buruk. 


00:44 | 0 comments

Total Pageviews

Categories